Prediksi Bola Nigeria U-20 Vs Ukraina U-20 31 Mei 2019

Nigeria U20 secara mengejutkan menyerah dari Amerika Serikat U20, pada laga kedua mereka di babak Grup D, beberapa waktu lalu. Kekalahan tersebut membuat Nigeria akhirnya duduk di peringkat ke-2 dibawah Ukraina U20. Hingga saat ini, Nigeria U20 hanya mampu mengumpulkan 3 poin, sementara Ukraina U20 duduk di puncak dengan perolehan 6 poin. Adapun posisi yang dimiliki Nigeria U20, masih sangat belum aman sebab Amerika Serikat U20 juga memiliki raihan poin yang sama dengan mereka. Jika Nigeria U20 kalah dari skuad Ukraina pada laga ini, maka Amerika Serikat yang hanya berhadapan dengan Qatar U20, memiliki peluang yang sangat besar untuk lolos ke fase gugur Piala Dunia U20 2019 ini. Adapun Ukraina U20, duduk di posisi puncak di Grup D setelah berhasil menundukan Qatar di laga kedua, namun Ukraina diprediksi bakal kesulitan untuk mengimbangi permainan Nigeria pada laga terakhir ini.

Kondisi Skuad

Nigeria U20 secara mengejutkan kalah 2-0 dari Amerika Serikat, padahal Nigeria U20 turun dengan kekuatan penuh pada laga tersebut. Bermain menggunakan formasi dinamis 4-3-3, Nigeria U20 mampu tampil dominan dan lebih aktif dalam sisi penyerangan dari skuad Amerika Serikat. Nigeria U20 mencatatkan total 12 tembakan di sepanjang laga, dimana 7 diantaranya mengarah tepat ke sasaran. Sayangnya, finishing yang dilakukan para pemain muda tim nasional Nigeria kurang maksimal, bahkan bola yang ditembakan seringkali menghujam terlalu pelan sehingga kiper Brady Scott yang bertugas dibawah mistar gawang Amerika Serikat, mampu mengantisipasinya dengan baik. Hal ini membuat permainan aktif dan serangan yang bergelombang yang diterapkan para pemain Nigeria U20 menjadi sangat tidak efektif. Sementara itu, para pemain bertahan Nigeria U20 juga gagal mengamankan area kotak penalty mereka dengan baik. Para pemain Amerika Serikat U20 mampu mengetahui dan memaksimalkan dengan baik keunggulan yang mereka miliki. Para pemain bertahan Nigeria U20 memiliki kecepatan yang stamina yang baik, namun dari sisi kondisi fisik yakni postur tubuh, mereka kalah dari para pemain Amerika Serikat. Hal ini membuat Nigeria U20 sangat kesulitan dalam mengantisipasi serangan melalui umpan umpan lambung dari Amerika Serikat U20, sementara ketika Nigeria U20 mendapatkan bola, para pemain Amerika terus melakukan pressing ke arah mereka dan faktor keunggulan postur tubuh yang dimiliki para pemain muda Amerika, membuat mereka mudah untuk merebut bola dari pemain Nigeria U20.

Ukraina U20 memang menjadi pemuncak Grup D saat ini, namun Ukraina U20 berada dalam bahaya di laga pamungkas ini. Ukraina U20 diperhitungkan akan kalah dari Nigeria U20 yang tentunya akan tampil mati matian guna mengamankan tiket menuju fase gugur, babak 16 besar. Ukraina U20 hanya mampu menang dengan skor 1-0 kala bertemu dengan Qatar, tim juru kunci di Grup D. satu gol yang didapatkan skuad Ukraina U20, juga didapatkan dari eksekusi bola mati yang dikonversi menjadi gol oleh bek tengah mereka. Denis Popov. Ukraina U20 juga lebih berfokus di area pertahanan ketimbang menekan pertahanan lawan lewat penguasaan bola dan tampil menyerang. Ukraina U20 akan berhadapan dengan Nigeria yang unggul dari sisi stamina dan kecepatan dalam bergerak dan mengkreasikan peluang, hal ini jelas sangat berbahaya. Sebab para pemain muda Nigeria mampu terus tampil menekan di sepanjang laga berjalan tanpa kenal lelah, mereka memiliki stamina yang unggul dari para pemain Ukraina U20. Kondisi ini akan membuat Ukraina U20 kesulitan untuk memperoleh momentum untuk keluar dari tekanan dan balik menyerang.

Prediksi Line Up

Nigeria U20

Olawale

Rabiu Mohammad – Salawudsen – Valentine Ozornwater – Udo Utin

Kingsley Michael – Dele Bashiru – Jamil Muhammad

Maxwell Efiom – Akor Jerome Adams – Henry Offia

(4-3-3)

Ukraina U20

Andriy Lunin

Y. Konoplia – Denis Popov – Valery Bondar – Danylo Beskorovayny- Viktor

Giorgi T. Mikola Musolitin – Khaklov – Serhii Buletsa

Vladyslav Supriaha

(5-4-1)

Prediksi Skor

Nigeria U20 2 – 0 Ukraina U20